Asa Manchester City untuk mendapatkan jasa Harry Kane dipastikan menemukan kegagalan. Sang striker mengonfirmasi akan bertahan di Tottenham pada musim panas ini.
Sejak akhir musim 2021/22 kemarin, Kane membuat Tottenham harap-harap cemas. Ini dikarenakan ia mengatakan secara terbuka bahwa ia ingin pergi demi memenangkan trofi juara.
Sepanjang bursa transfer ini, ada satu klub yang cukup ngotot mengincar Kane. Mereka adalah Manchester City yang diberitakan tengah mengupayakan agar sang striker bisa pindah sebelum bursa transfer ditutup.
Namun asa Manchester City ini dipastikan buyar. Setelah Kane memastikan untuk bertahan di Tottenham pada musim ini.
Kane akhirnya buka suara mengenai spekulasi masa depannya di Tottenham.
Striker Timnas Inggris itu menyebut bahwa ia akan bertahan di Tottenham pada bursa transfer kali ini.
“Saya sangat senang mendapatkan sambutan yang luar biasa dari para pendukung Spurs di hari Minggu kemarin. Saya juga membaca pesan-pesan dukungan mereka selama beberapa pekan terakhir,”
Kane memastikan bahwa ia tidak akan lagi mencoba untuk cabut dari Tottenham di sisa bursa transfer.
Ia menegaskan bakal bertahan di Tottenham dan membantu tim asal London Utara itu meraih kesuksesan di musim ini.
“Saya akan bertahan di Tottenham pada musim panas ini. Saya akan 100% fokus membantu tim ini meraih kesuksesan,” ujarnya.
Tottenham akan beraksi di ajang EPL pada akhir pekan ini.
Mereka akan berhadapan dengan Wolverhampton di Tottenham Stadium.
Komentar