oleh

Edinson Cavani Dikabarkan Gabung Inter Milan

Inter Milan dilaporkan sedang mempertimbangkan rencana memboyong striker Manchester United, Edinson Cavani. Kontrak pemain internasional Uruguay di Old Trafford akan berakhir pada akhir Juni, dan dia diperkirakan akan meninggalkan Setan Merah untuk tantangan baru.

Sebuah laporan baru-baru ini mengklaim bahwa Cavani ingin pindah ke Spanyol musim panas ini, karena ia ingin merasakan kehidupan di La Liga sebelum akhir karier profesionalnya.

Namun, menurut Calciomercato, Inter Milan mencoba merayunya, Sang juara bertahan Serie A Italia itu bertekad untuk meningkatkan serangan mereka menjelang kampanye 2022-23.

Laporan tersebut mengklaim bahwa raksasa Milan adalah pengagum lama sang bomber haus gol. Mereja amat serius untuk membawanya kembali ke Italia dalam beberapa bulan mendatang.

Cavani sebelumnya bermain di Serie A untuk Palermo dan Napoli, mencetak 112 gol dan membuat 16 assist dalam 213 penampilannya di kompetisi elite Italia tersebut

Masalah kebugaran telah membatasi pemain berusia 35 tahun itu hanya tampil 17 kali untuk Manchester United selama musim 2021-2022. Ia hanya mencetak dua gol dan satu assist buat klub yang sedang menjalani musim penuh kekecewaan.

Pilihan Inter Milan meminang Cavani terasa unik, mengingat usia sang striker tak lagi bisa dibilang muda. Ia berada di periode senjakala karier profesional.

Tapi, kondisi finansial klub yang diterpa badai krisi membuat petinggi klub realistis. Mereka tak perlu merogoh kocek dalam-dalam untuk mendapatkan Cavani. Beban gaji pemain gaek pun terhitung murah meriah.

Musim ini Inter Milan mendatangkan striker tua, Edin Dzeko (36 tahun) dari AS Roma untuk menggantikan Romelu Lukaku yang dijual ke Chelsea. Performa Dzeko tak bisa dibilang mengecewakan. Ia tak kalah produktif dibanding Lukaku.

Tak hanya terancam kehilangan Cavani, Manchester United juga dirumorkan bakal ditinggal penyerang didikan mereka, Marcus Rashford. Ia mulai uring-uringan karena terlalu sering jadi pemain cadangan.

Manajer interim Manchester United, Ralf Rangnick mempersilakan sang penyerang pergi jika merasa sudah tidak bahagia di klub.

Sebelumnya, Rashford memiliki peran yang krusial di lini serang MU. Dia sering dipercaya untuk menjadi salah satu juru gedor andalan Setan Merah.

Namun, selama beberapa bulan terakhir, Rashford lebih sering dicadangkan oleh Rangnick. Sehingga pemain Inggris itu dikabarkan mulai tidak bahagia di Old Trafford.

Rashford dilaporkan sedang mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah tidak mendapat banyak kesempatan bermain. Dia bisa meninggalkan Setan Merah.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed