oleh

Nicolo Fagioli Youngster Juventus yang Curi Perhatian Dunia

Juventus kembali memunculkan pemain muda berbakat yang menarik perhatian publik. Ia adalah Nicolò Fagioli. Bersama dua rekannya dari tim U-23 Juventus, Radu Drăgușin dan Gianluca Frabotta, Fagioli bermain saat Juventus menghantam SPAL 4-0 di ajang Coppa Italia, Kamis (28/1/2021) dinihari WIB.

Usai pertandingan, Pirlo secara khusus memberikan pujian pada penampilan Fagioli. Menurut Pirlo sebagai pemain muda, Fagioli mampu menunjukkan permainan yang menyenangkan dan menjanjikan.

“Dia anak yang menarik, dia telah berlatih bersama kami selama beberapa waktu. Dia datang seperti saya sebagai seorang trequartista, tapi saya yakin dia juga bisa bekerja sebagai playmaker dan memiliki visi bermain sangat baik,” ucap Pirlo seperti dikutip Football5star.com dari Football Italia.

Siapa Nicolò Fagioli? Ia adalah salah satu pemain andalan dari tim Juventus U-23 yang dilatih oleh Lamberto Zauli, Ialah mantan pelatih Juventus, Massimiliano Allegri yang menemukan bakat dari Fagioli. Allegri pernah mengandalkan bakat Fagioli saat tur musim panas Juventus.

“Kami memiliki seorang anak laki-laki kelahiran 2001. Melihat dia bermain sepak bola, anak itu sangat menyenangkan. Dia tahu bagaimana waktunya bermain, dia bisa melewati bola. Anak seperti dia tak selalu muncul tiap tahunnya,” kata Allegri seperti dikutip dari fanpage.it

Karier sepak bola Fagioli sendiri dimulai saat ia menimba ilmu di akademi Piacenza. Ia dianggap memiliki pergerakan dinamis di lapagan tengah, visi bermain yang jelas dan teknis mumpuni.

Setelah dari Piacenza, ia pindah ke Cremonese. Juventus akhirya mampu mendapatkan jasa Fagioli. Di tim Nyonya Tua, ia memulai karier dari level umur 17 tahun hingga 19 tahun.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed