oleh

Klub Premier League Chelsea Mencoba Mendatangkan Alex Sandro dari Juventus

Klub Premier League, Chelsea punya target transfer baru di musim panas nanti. The Blues dilaporkan akan mencoba mendatangkan Alex Sandro dari Juventus.

Chelsea saat ini tengah memasuki lembaran baru dalam sejarah mereka. Karena saat ini mereka ditangani oleh pelatih asal Jerman, Thomas Tuchel yang menggantikan Frank Lampard.

Tuchel dilaporkan ingin memperkuat timnya di musim panas nanti. Ia kabarnya ingin agar lini pertahanannya lebih solid lagi di musim depan.

Calciomercato mengklaim bahwa Tuchel sudah punya satu nama yang ingin ia boyong ke London Barat. Ia adalah Alex Sandro.

Menurut laporan tersebut, Tuchel sudah lama naksir dengan kemampuan Sandro sebagai bek kiri.

Pemain Timnas Brasil itu tampil konsisten di lini pertahanan Juventus. Ia juga menunjukkan performa yang apik di sana.

Tuchel menyukai Sandro karena ia bisa bermain di skema tiga bek dan juga empat bek. Sehingga ia menilai Sandro akan sangat berguna untuk timnya.

Untuk mendapatkan Sandro, Chelsea berencana untuk melakukan tukar tambah.

Ia kabarnya akan menawarkan sosok Emerson Palmieri plus sejumlah uang ke Juventus. Sebagai gantinya, mereka meminta Sandro dikirim ke London Barat.

Pihak Chelsea berharap manajemen Juventus bersedia melakukan tukar tambah tersebut.

Kontrak Sandro di Juventus masih hingga tahun 2023.

Ia kabarnya bisa ditebus di angka 30 juta Euro di musim panas nanti.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed