oleh

Liverpool Tidak Perlu Pemain Baru

Liverpool Tidak Perlu Pemain Baru

Liverpool Tidak Perlu Pemain Baru – Jurgen Klopp, selaku manajer Liverpool menyatakan bahwa tim asuhannya tidak akan mendatangkan pemain baru untuk menggantikan pemain mereka yang cedera pada bursa transfer Januari 2020.

Menurutnya, The Reds masih mampu untuk mengakhiri 2019-2020 dengan skuat yang masih ada. Saat ini, mereka masih berada di puncak Premier League dengan delapan poin lebih unggul dari Leicester City yang ada di peringkat kedua.

Liverpool Tidak Perlu Pemain Baru

Akan tetapi, menjelang pertengahan musim, Liverpool mengalami beberapa masalah dalam pertahanan mereka. Joel Matip dan Dejan Lovren mengalami cedera dan terpaksa ditarik dalam laga melawan Bournemouth.

Meski begitu, Klopp bersikeras kalau tim tidak akan membeli pemain baru untuk menggantikan pemain mereka yang tengah cedera. “Bagaimana bisa kami kekurangan bek tengah ketika kami memiliki empat bek tengah ditambah Fabinho.” kata pelatih berusia 52 tahun itu.

Klopp juga menilai bahwa tidak ada kepentingan untuk membeli bek baru bagi Liverpool. Dirinya percaya bahwa mereka hanya perlu bersabar hingga bek yang cedera untuk pulih dan dapat bermain kembali bersama mereka.

Klopp juga optimis para pemainnya akan kembali sehat seperti semula tepat dengan waktunya. Pemikiran itulah yang membuat dirinya mengurungkan niatnya untuk membeli pemain yang baru.

“Untuk sekarang, hanya Fabinho yang mengalami cedera berat. Matip dan Dejan Lovren hanya mengalami sedikit masalah beberapa hari yang lalu. Kami tidak akan membeli bek tengah karena masalah ini karena kami telah memiliki enam bek tengah.” ujar Klopp.

“Saya rasa tim kami telah memiliki cukup banyak bek tengah, meskipun cedera, mereka akan pulih. Jadi, tidak masuk akal apabila saya membeli pemain lagi.” tambah Klopp.

“Memang saya memiliki kekhawatiran apabila cedera tersebut tidak pulih, namun Lovren tidak cedera. Dia hanya mengalami kram. Situasi masih aman terkendali dan segalanya baik-baik saja.” kata Klopp.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed