oleh

AC Milan Gagal Mendapatkan Sanches Kini Berencana Impor Gelandang Baru dari Inggris

Klub Serie A, AC Milan bergerak cepat untuk mencari gelandang baru di musim panas ini. Rossonerri dilaporkan mencoba mendatangkan Douglas Luiz dari Aston Villa.

Di musim panas ini, AC Milan diketahui sedang berburu gelandang baru. Nama pemain Lille, Renato Sanches menjadi incaran dari juara bertahan Serie A tersebut.

Namun karena satu dan dua hal Milan gagal merekrut sang gelandang. Sanches akhirnya jatuh ke pelukan PSG beberapa waktu yang lalu.

Milan sendiri bergerak cepat mencari pengganti Sanches. Tuttomercatoweb mengklaim bahwa Milan kini fokus untuk mendatangkan Douglas Luiz dari Aston Villa.

Menurut laporan tersebut, Stefano Pioli sudah lama mengamati Luiz. Ia sangat terkesan dengan permainan sang gelandang.

Ia menilai Luiz punya kemampuan di atas rata-rata. Gaya bermainnya juga dirasa cocok dengan gaya bermain Pioli.

Jadi sang pelatih ingin agar Luiz bergabung dengan timnya di musim panas ini.

Menurut laporan tersebut, AC Milan menyeriusi transfer Luiz karena transfer ini lebih berpotensi jadi kenyataan.

Ini disebabkan kontrak Luiz di Aston Villa akan habis di tahun 2023. Sejauh ini belum ada tanda-tanda sang gelandang akan memperpanjang kontraknya.

Jadi AC Milan akan memanfaatkan situasi ini untuk memboyong eks pemain Man City itu untuk bergabung dengan tim mereka.

Jika Luiz gagal, AC Milan masih memiliki sejumlah opsi cadangan untuk didatangkan di musim panas ini.

Ada nama Tanguy Ndombele dari Tottenham yang juga diminati oleh Stefano Pioli di musim panas ini.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed