Berikut prediksi skor Italia vs Inggris di babak Final Euro 2020 yang akan digelar pada Senin (12/7/2021) dini hari.
Diketahui, drama dalam fase semifinal Euro 2020 menghasilkan duel antara timnas Italia melawan timnas Inggris di final.
Pertandingan antara timnas Italia melawan timnas Spanyol membuka fase semifinal EURO 2020.
Laga yang digelar di Stadion Wembley itu erat dengan drama.
Timnas Italia sempat unggul berkat gol Federico Chiesa pada menit ke-60.
Namun, timnas Spanyol secara dramatis menyamakan kedudukan saat waktu normal hanya menyisakan 10 menit.
Babak adu penalti dimenangkan oleh Timnas Italia.
Kemudian, drama juga terjadi dalam pertandingan kedua semifinal EURO 2020 antara timnas Inggris melawan timnas Denmark.
Harapan timnas Inggris untuk lolos ke final sempat memudar usai timnas Denmark mencetak gol pada menit ke-30 lewat tendangan bebas yang dieksekusi Mikkel Damsgaard.
Akan tetapi, gol bunuh diri Simon Kjaer pada menit ke-39 membuat kedudukan kembali berimbang dan membangkitkan asa timnas Inggris.
Sama seperti Italia vs Spanyol, Inggris dan Denmark juga melalui laga adu penalti.
Timnas Inggris lolos ke final setelah menang adu penalti dengan skor 2-1.
Dari drama-drama tersebut, lahirlah duel antara timnas Italia melawan timnas Inggris pada final EURO 2020.
Partai pamungkas Piala Eropa itu bakal dimainkan pada Minggu (11/7/2021) malam waktu setempat atau Senin (12/7/2021) dini hari waktu Indonesia pukul 02.00 WIB.
Menurut head to head Italia vs Inggris di laman whoscored.com, skor pertandingan mereka selalu tipis.
Berikut daftar head to head Italia vs Inggris.
1. International Friendly 2018 Inggris 1 : 1 Italia
2. International Friendly 2015 Italia 1 : 1 Inggris
3. FIFA World Cup 2014 Inggris 1 : 2 Italia
4. Internal Friendly 2012 Inggris 2 : 1 Italia
Menurut prediksi whoscored.com, persentase kemenangan Italia adalah sekitar 50 persen dan Inggris cuma 17 persen.
Sedangkan untuk prediksi skor, whoscored.com belum menentukannya.
Jika berpatokan pada persentase tersebut, pertandingan Italia vs Inggris diprediksi akan dimenangkan oleh Italia dengan skor tipis 2-1.
Prediksi Jose Mourinho Tentang Final EURO 2020
Menurut pelatih AS Roma asal Portugal, Jose Mourinho, timnas Italia adalah tim terbaik dalam pergelaran EURO 2020.
Timnas Italia berhasil menembus final EURO 2020 setelah menaklukkan timnas Spanyol pada babak semifinal.
Pada babak empat besar, timnas Italia sebenarnya tertahan imbang 1-1 oleh timnas Spanyol sepanjang waktu normal dan babak tambahan.
Timnas Italia unggul lebih dahulu dalam pertandingan yang digelar di Stadion Wembley pada Selasa (6/7/2021) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB itu berkat gol Federico Chiesa (menit ke-60).
Namun, Italia kebobolan 10 menit jelang berakhirnya waktu normal.
Gol yang bersarang di gawang timnas Italia pada pertandingan tersebut dicetak oleh striker timnas Spanyol, Alvaro Morata.
Timnas Italia akhirnya berhasil memenangi pertandingan melawan timnas Spanyol lewat babak adu penalti dengan skor 4-2.
Timnas Italia, yang mendapat lima kesempatan dalam adu penalti, berhasil mengonversi empat di antaranya menjadi gol.
Baca Juga: EURO 2020 – Belajar dari Belgia, Luis Enrique Pilih Tak Pasang Alvaro Morata Sejak Menit Awal
Empat penendang timnas Italia yang berhasil adalah Andrea Belotti, Leonardo Bonucci, Federico Bernardeschi, dan Jorginho.
Adapun satu eksekutor Italia yang gagal adalah Manuel Locatelli.
Sementara itu, timnas Spanyol cuma berhasil mengonversi dua gol pada babak adu penalti.
Penendang yang sukses menyarangkan bola di dalam gawang Gianluigi Donnarumma adalah Gerard Moreno dan Thiago Alcantara.
Baca Juga: EURO 2020 – Gareth Southgate: Tidak Usah Membesar-besarkan Sejarah Inggris
Penendang yang gagal mengeksekusi penalti timnas Spanyol adalah eksekutor pertama mereka, Dani Olmo, dan algojo keempat, Alvaro Morata.
Berkat kemenangan itu, timnas Italia pun berhak untuk satu tempat pada babak final EURO 2020.
Selain itu, kemenangan atas timnas Spanyol juga membuat Gli Azzurri mendapat titel tim terbaik pada pergelaran EURO 2020.
Titel itu disematkan oleh Jose Mourinho.
Jose Mourinho merasa timnas Italia telah menunjukkan permainan seperti yang dulu.
“Saya merasa Italia seperti dulu dalam beberapa tahun terakhir, solid, sabar, bertahan, dan selalu kompak,” kata Mourinho seperti dikutip dari Football Italia.
“Sampai kemarin, Italia adalah tim terbaik di Piala Eropa, salah satu dari yang terbaik.”
“Mereka bermain bagus dengan kreasi di lini tengah, trio Marco Verratti, Jorginho, dan Nicolo Barella luar biasa.”
“Mereka benar-benar bagus sampai kemarin,” ucap Mourinho menambahkan.
Prediksi Luis Enrique Final Piala Eropa 2020
Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique menjagokan Timnas Italia untuk menjuarai turnamen Euro 2021.
Spanyol baru saja tersingkir dari gelaran empat tahunan ini setelah keok lewat babak adu penalti melawan Italia, Rabu (7/7/2021) dini hari WIB.
Laga Italia vs Spanyol berlangsung sengit dalam kurun 120 menit. Terbukti skor akhir laga ialah 1-1.
Gli Azzurri terlebih dahulu unggul melalui lesakan Federico Chiesa (60′), di mana 20 menit berselang gantian Spanyol yang menyamakan level lewat lesakan Alvaro Morata.
Luis Enrique mendapatkan banyak sorotan setelah kegagalan tim asuhannya menembus babak final.
Satu di antara yang menjadi pertanyaan mengapa mantan pelatih Barcelona itu tak memainkan Alvaro Morata sejak menit awal laga.
Entrenador La Furia Roja itu pun tak ambil pusing banyaknya tudingan negatif atas taktik yang ia gunakan untuk menghadapi Italia.
Ia bahkan mengucapkan atas keberhasilan Roberto Mancini beserta armada tempurnya melenggang ke partai puncak Euro 2021.
“Saya mengucapkan selamat kepada Italia dan berharap mereka dapat menampilkan performa bagus lainnya di final.
Lebih lanjut, juru taktik Jordi Alba dkk tersebut membuat prediksi tim mana yang bakal menantang Italia pada laga puncak nanti.
Laga semifinal lain baru akan digelar pada, Kamis (8/7/2021) pukul 02.00 WIB yang mempertemukan Inggris vs Denmark.
Luis Enrique memandang Inggris merupakan tim yang memiliki peluang besar untuk menjadi lawan dari Gli Azzurri.
Meskipun demikian, untuk Inggris bisa menapak ka laga puncak bukan perkara yang mudah, Tim Dinamit Denmark bukan tim yang dapat dipandang sebelah mata.
“Itu bagus jika Inggris bisa mencapai ke laga puncak, tapi saya rasa tak akan mudah,” terangnya melanjutkan.
Laga Italia vs Inggris merupakan partai final idaman pada Euro 2021.
Jika benar nantinya The Three Lions bisa menjadi lawan Gli Azzurri pada laga puncak, Luis Enrique diketahui menjagokan Italia untuk menjuarai Euro 2021.
“Ya, saya akan mendukung Italia untuk menjadi juara di laga final nanti,” tukas Luis Enrique.
Italia sendiri berhasil menorehkan catatan impresif setelah mengalahkan La Fura Roja.
Gli Azzurri tercatat tak tersentuh kekalahan dalam 33 pertandingan beruntun.
Timnas Itaia membutuhkan dua pertandingan lagi untuk menyamai catatan rekor sepanjang masa milik Spanyol dan Brasil.
Di sisi lain, Italia juga membuktikan bahwa teamwork mereka sangatlah rapi dan bagus.
Tercatat saat ini sudah ada lima pemain Italia yang menceploskan 2+ gol di Euro 2021.
Kelima pemain tersebut ialah Federico Chiesa, Matteo Pessina, Manuel Locatelli,Lorenzo Insigne dan Ciro Immobile.
Komentar