Kabar buruk datang dari Inter Milan. Striker andalan Nerazzurri Romelu Lukaku mengalami cedera.
Lukaku mengalami cedera saat Inter menghadapi Shakhtar Donetsk di Liga Champions, Rabu (28/10/2020) dini hari WIB. Pertandingan di Stadion Olimpiyskiy tersebut berakhir dengan skor 0-0.
Inter tidak mengumumkan berapa lama Lukaku harus absen. Namun, kondisi striker internasional Belgia tersebut akan terus dipantau.
“Romelu Lukaku telah menjalani pemindaian MRI di Humanitas Institute di Rozzano pagi kemarin, menyusul masalah saat pertandingan Champions League pada Rabu dini hari melawan Shakhtar Donetsk,” demikian bunyi pernyataan resmi Inter.
“Hasil pemindaian menunjukkan bahwa dia menderita ketegangan di paha kirinya. Kondisinya akan dipantau setiap hari.”
Lukaku diperkirakan akan absen dalam pertandingan Serie A melawan Parma pada akhir pekan ini. Selain itu, Lukaku juga kemungkinan juga akan melewatkan pertandingan melawan Real Madrid.
Duel melawan Real Madrid dijadwalkan berlangsung pada Rabu (4/11/2020) dini hari WIB. Pertandingan tersebut akan berlangsung di Estadio Alfredo Di Stefano.
Cedera yang dialami Lukaku tentu saja menjadi pukulan bagi pelatih Antonio Conte. Sebab, timnya belum pernah meraih kemenangan pada fase grup B Liga Champions 2020-2021.
Inter bermain imbang 2-2 dengan Borussia Monchengladbach pada laga perdana fase grup B Liga Champions. Setelah itu mereka imbang tanpa gol melawan Shakhtar.
Lukaku merupakan pencetak gol terbanyak Inter pada musim ini.
Mantan pemain Manchester United itu sudah mencetak sembilan gol dalam 11 penampilan di semua kompetisi.
Komentar