Ada gosip baru seputar aktivitas transfer Liverpool di musim panas nanti. The Reds kini mengincar pemain Valencia, Carlos Soler.
Sejak tahun 2021, Liverpool digosipkan berburu gelandang baru. Mereka butuh sosok yang bisa menggantikan Georginio Wijnaldum yang pindah ke PSG.
Tahun lalu mereka gagal mendapatkan sosok pemain itu. Namun THe Reds tidak patah arang dan akan mencoba lagi di musim panas ini.
Laporan Golsmedia mengklaim bahwa Liverpool saat ini mengarahkan radar mereka ke Spanyol. Mereka tertarik untuk merekrut Carlos Soler dari Valencia.
Liverpool dilaporkan tertarik merekrut Soler setelah mengamati aksinya bersama Valencia selama setahun terakhir.
Gelandang 25 tahun itu merupakan sosok andalan di lini tengah Valencia. Berkat penampilan apiknya, ia juga rajin dipanggil ke Timnas Spanyol.
Jurgen Klopp menilai Soler punya gaya bermain yang cocok dengan gaya bermain timnya. Jadi ia ingin sang gelandang pindah ke Anfield.
Laporan itu mengklaim bahwa kans Liverpool untuk membajak Soler cukup terbuka di musim panas nanti.
Ini disebabkan kontrak Soler akan habis di tahun 2023. Sejauh ini Valencia masih sulit untuk meyakinkan sang gelandang untuk bertahan.
Jadi jika Liverpool memberikan tawaran yang menarik, maka sang gelandang bakal dengan senang hati pindah ke Inggris.
Liverpool dilaporkan tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk mengamankan jasa Soler.
Sang gelandang kabarnya bisa diangkut ke Anfield dengan tebusan 30 juta Euro saja di musim panas nanti.