Gagal mendapatkan full back Norwich, Jamal Lewis karena harga transfer yang terlalu mahal. Liverpool dikabarkan akan segera mendapatkan penggantinya yakni bek asal Yunani, Kostas Tsimikas.
Dikutip Football5star.com dari Daily Mail, Senin (10/8/2020) harga dari pemain Olympiakos ini lebih masuk akal untuk Liverpool. Kostas dikabarkan hanya berbandrol 15 juta poundsterling atau setara dengan Rp 286 miliar.
Sejumlah media Yunani melaporkan bahwa manajemen Liverpool saat ini sudah berbicara dengan pihak Kostas dan Olympiakos. Juergen Kloop disebut-sebut sangat ingin The Reds mampu membawa Kostas untuk bermain di Anfield di musim depan.
Sport 24, melaporkan ketertarikan Liverpool sebagai sesuatu yang ‘konkret’, dan Olympiakos meminta bayaran sekitar 10,9 juta poundsterling atau setara dengan Rp 208 miliar. Permintaan dari kubu Olympiakos ini membuat proses negosiasi dikabarkan sudah mencapai kesepaktan personal antara Liverpool dengan sang pemain.
Pemain bernama lengkap Konstantinos Tsimikas tersebut merupakan salah satu full back kiri terbaik di Liga Yunani. Musim ini bersama Olympiakos, Kostas turut andil memberikan gelar jugara Liga Yunani.
Ia memiliki kemampuan terbaik sebagai seorang bek modern yang beroperasi di posisi sayap. Bermain sebanyak 20 kali di Liga Yunani, Kostas musim ini menyumbang 5 assist.
Karier Kostas sendiri berawal pada 2014 dengan bergabung ke tim Panserraikos U19. Setelah itu ia pindah ke tim U-20 Olympiakos. Sempat dipinjamkan ke Esbjerg di Liga Denmark dan Williem II di Eredivise, Kostas musim ini jadi andalan Olympikos.